Saturday, July 21, 2012

Edit Permalink - Fitur Baru Blogger

Edit Permalink - Fitur Baru Blogger

Setelah kemarin saya share seputar fitur baru di blogger tentang SEO Onpage yaitu Membuat Meta Tag Deskription Di Blogger. Pagi ini selepas sahur di hari kedua bulan Ramadhan 2012 ini saya mencoba untuk mengulas sedikit tentang fitur baru lagi yang dirilis oleh blogger untuk penggunanya yaitu fitur permalink yang bisa kita edit ketika kita membuat sebuah postingan. 

Seperti kita ketahui sebelumnya bahwa di blogger hanya tersedia 30 - 40 karakter untuk sebuah permalink/URL. Bagi yang membuat postingan dengan judul post yang panjang, maka permalinknya akan diberikan sekitar 30 - 40 karakter saja, yang artinya tidak semua karakter di dalam judul tersebut dapat menjadi permalink. Seperti contoh, saya mempunyai postingan dengan judul "Angry Birds Season v2.4.1 Full Patch PC Game Free Download" dan permalink yang diberikan blogger sbb "http://kompiajaib.blogspot.com/2012/06/angry-birds-season-v241-full-patch-pc.html". Coba perhatikan tulisan yang berwarna merah pada permalink yang diberikan oleh blogger. Tidak semua karakter dari judul menjadi permalink. Ada sekitar 58 karakter yang ada di dalam judul namun hanya diambil 37 karakter saja untuk dijadikan permalink oleh blogger. Tidak seperti wordpress yang otomatis memberikan permalink lengkap sesuai judul postingan.

Untuk mengatasi hal tersebut kini blogger menyediakan tool baru yang menyediakan custom permalink atau untuk mengedit permalink sesuai dengan keinginan kita. Coba Anda lihat ketika Anda menulis sebuah postingan di sebelah kanan. Apabila kita klik menu Permalink maka kita bisa melihat permalink yang diberikan untuk postingan kita. Apabila ternyata permalinknya tidak sesuai dengan keinginan kita, maka kita bisa mengeditnya pada Custom Permalink/URL.



Lalu bagaimana cara mengedit permalink? Kita bisa mengedit permalink pada karakter di bagian akhirnya saja. Tahun dan bulan tidak bisa dirubah, itu otomatis diberikan blogger sesuai dengan tahun dan bulan ketika postingan diterbitkan. Seperti contoh berikut: "http://kompiajaib.blogspot.com/2012/07/edit-permalink-fitur-baru-blogger.html". Itu adalah permalink otomatis yang diberikan bogger untuk postingan saya ini. Kita bisa mengedit permalink hanya pada tulisan yang berwarna merah. Silahkan isikan karakter pada kotak yang disediakan pada Custom Permalink/URL. Saat ini, karakter yang diperbolehkan dalam Custom Permalink/URL masih terbatas pada: az, AZ, 0-1. Satu-satunya karakter khusus yang tersedia adalah underscore ( _ ), dash ( - ), dan periode ( . ).

Demikian sharing Edit Permalink - Fitur Baru Blogger kali ini mudah mudahan bermanfaat. Apabila ada kesalahan mohon dibetulkan.

No comments:

Post a Comment